Yudisium Batch I Tahun 2023 Prodi Ilkom Hadirkan Lulusan Tanpa Skripsi

Senin, 15 Mei 2023
Oleh : Prodi Ilmu Komunikasi
Gambar Pertama Gambar Kedua

15 Mei 2023 - Program Studi Ilmu Komunikasi UNIBI telah melaksanakan Yudisium Gelombang I dalam menyongsong Wisuda 2023 UNIBI. Yudisium tersebut dihadiri oleh 6 peserta yang diumumkan terkait nilai akhir dan predikat kelulusannya. Sebuah prestasi juga diukir oleh 3 orang mahasiswa peserta MBKM program penelitian yang telah berhasil menyelesaikan jenjang sarjananya tanpa jalur skripsi. Program Penelitian MBKM memberikan luaran jurnal yang terakreditasi SINTA 5. Hal tersebut menjadi kebanggaan bagi Program Studi Ilmu Komunikasi UNIBI yang telah menjalankan Program Penelitian MBKM untuk yang kedua kalinya. Acara ini dihadiri oleh para dosen yang tentunya memberikan apresiasi kepada para mahasiswa yang telah menyelesaikan jenjang sarjananya  dengan baik. Yudisium gelombang I ini menjadi yang pertama dalam rangka menuju wisuda 2023 yang akan diselenggarakan di akhir tahun nanti.

#kampusmerdeka #merdekabelajar #salamkomunikasi #ilkomunibi #banggailkomunibi #roadtowisuda