
Silaturahmi Dan Studi Banding Fakultas Hukum, Ilmu Sosial, Dan Ilmu Politik Universitas Terbuka Dengan Program Studi DKV UNIBI
Rabu, 07 September 2022Oleh : UNIBI




Pada tanggal 30 Agustus 2022 telah dilaksanakan kegiatan Silaturahmi dan Studi Banding Fakultas Hukum, Ilmu Sosial, dan Ilmu Politik - Universitas Terbuka dengan Program Studi Desain Komunikasi Visual UNIBI. Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka perencanaan Universitas Terbuka untuk membuka Prodi baru yaitu Prodi DKV, sehingga kunjungi ini merupakan ajang untuk berdiskusi seputar Prodi DKV. Adapun kegiatan ini dihadiri oleh Indarta Priyana, S.T., M.M (Wakil Rektor Bidang Akademik dan Umum Sub. Bidang Keuangan), Diwan Setiawan, S.Ds.,M.Sn (Dekan Fakultas Komunikasi dan Desain), Citra Kemala Putri, S.Sn.,M.Ds (Kaprodi DKV UNIBI), Hendikus Ivoni Bambang Prasetyo, S.Sos.,M.Si (Wakil Dekan Bidang Akademik Fakultas Hukum, Ilmu Sosial, dan Ilmu Politik Universitas Terbuka), beserta jajaran dosen tetap Fakultas Komunikasi Desain Unibi, dan Universitas Terbuka.
Rangkaian acara dalam kegiatan Studi Banding ini dibuka dengan sambutan-sambutan, penjelasan mengenai kurikulum Prodi DKV UNIBI, penjelasan mengenai fasilitas, MBKM, dan gambaran mengenai Mata Kuliah dengan menunjukan film karya mahasiswa DKV. Selain itu, seluruh tamu undangan dari Universitas Terbuka juga melakukan Campus Tour, terutama mengunjungi laboratorium yang dimiliki oleh Fakultas Komunikasi Desain UNIBI.
Quicklinks
BerandaTentang UNIBI
Penelitian dan PKM
Akademik
Penerimaan
Mahasiswa
Karir
Jadwal
Latest News
Acara Yang Akan Datang: Sosialisasi Kode Etik & Pedoman Organisasi Mahasiswa (oRMAWA) 2023Wisudawan/wisudawati Program Studi Manajemen Unibi 2023
PORSEMA 2023 UNIBI
APIO NATIONAL COMPETITION
PRODI MANAJEMEN JUARA UMUM PORSEMA 2023.
Prodi Manajemen Menjadi Juara Umum Porsema Tahun 2023
Pengumuman
Kontak Dosen Program Studi Manajemen Universitas Informatika Dan Bisnis IndonesiaTau-Tau Screening Short Movie Fest
Seminar COMMUNIXCHANGE SMAN 27 Bandung
Seminar COMMUNIXCHANGE SMKN 9 Bandung